Sunday, 27 July 2014

Alam Bawah Sadar Alpha


Alam Bawah Sadar memang merupakan bank informasi yang mendefiniskan siapa kita. Siapa saja yang alam bawah sadarnya mengatakan "Aku seorang pengusaha", maka keyakinan alam bawah sadar tadi diterjemahkan ke suluruh pikiran dan perilaku  tanpa bisa dikontrol. Kita akan berpikir dengan cara pengusaha, perasaan sebagaimana perasaan pengusaha, juga pembawaannya adalah pembawaan pengusaha.Akhirnya, kita benar-benar menjadi seorang pengusaha.

Ingin menjadi apapun akan sangat mudah bila alam bawah sadar itu berada dalam kendali, karena setelah itu alam bawah sadarlah yang mengendalikan kita.

Nah, untuk mengendalikan alam bawah sadar perlu kemampuan untuk mengaksesnya. Kita perlu memasuki ruang alam bawah sadar alpha. Sebagaimana diketahui otak manusia mempunyai empat gelombang: delta, theta, alpha, dan beta.


Apabila bisa mengaksesnya, tentu saja kita bisa mem-program ulang alam bawah sadar tadi sesuai dengan keinginan. Seperti yang pernah saya lakukan, mengganti alam bawah sadar yang membentuk mindset karyawan menjadi seorang entrepreneur. Dengan begitu jalan menuju predikat entrepreneur sukses bisa dilewati dengan sangat mudah, bahkan sangat alamiah. 

Cara termudah adalah dengan memejamkan mata. Biarkan pikiran rileks  -- bukan kosong -- dan merasakan kebahagiaan, ketentraman, dan perasaan positif lainnya. 

Bentuklah PERASAAN yang Anda inginkan. Misalnya ingin menjadi pengusaha, maka akseslah perasaan sebagai pengusaha itu. Anda bisa membayangkan misalnya sedang berada di kantor milik Anda sendiri. Anda mengerjakan pekerjaan Anda dengan perasaan sukses yang dalam. Anda mengatur dan mengorganisasikan seluruh kegiatan perusahaan. 

Lalu Anda bertemu dengan kolega-kolega Anda. Tampak terlihat bagaimana meraka juga adalah para pengusaha sukses. Anda bicara dan bertindak layaknya pengusaha besar. Cara mengangguk Anda begitu anggun, cara berbicara penuh percaya diri, dan menanggapi segala sesuatu dengan penuh kematangan jiwa.

Teruslah mengakses perasaan itu. Alam bawah sadar alpha Anda sudah mulai membentuk pengalaman-pengalaman baru yang dimasukan melalui proses visualisasi. Ingat, alam bawah sadar tidak membedakan kenyataan dengan imajinasi. 

Biasakan melakukan visualisasi di tingkat alpha ini sehingga alam bawah sadar Anda benar-benar merasa sebagai pribadi baru, yakni pribadi seorang pengusaha. Jika terbiasa memasuki alam bawah sadar alpha nantinya informasi dari alpha (subconcious mind) mudah sekali diteruskan ke theta; unconcious mind (alam bawah sadar) . Pada level unconcoious mind-lah keyakinan kita akan sangat kuat. Sebagaimana keyakinan Warren Buffet bahwa ia pasti akan kaya. 

Suara yang berasal dari alam bawah sadar (unconcious mind) tidak bisa ditolak. Sangat kuat mengisi semua sisi-sisi psikis kita. Misalnya alam bawah sadar mengatakan "Suatu hari saya pasti kaya", keyakinan dan perasaan itu menguasai seluruh pikiran. Anda begitu yakin pasti Anda kaya. Meskipun pikiran sadar berusaha menolaknya, keyakinan itu tidak mungkin terbendung. 

#alam-bawah-sadar-alpha
#alam-bawah-sadar